Anda berumur 18 tahun dan mania game? Jika memenuhi kriteria itu, Edge Quest Tournament of Aces menantang Anda untuk bertarung di dalamnya. Game online yang berfokus pada router Cisco Aggregation Service Router (ASR) 1000 Series ini menawarkan hadiah uang senilai US$ 10.000 dan sebuah router Cisco ASR 1002 senilai US$ 35.000 bagi mereka yang memperoleh nilai tertinggi.
Dalam permainan ini, pemain atau “agen” akan mengendalikan sebuah kendaraan berbentuk router melalui berbagai tingkat untuk melindungi sisi jaringan dari berbagai permintaan layanan. Permainan ini berlangsung cepat, menarik, dan bisa memberikan keuntungan, selain menjadi sarana informasi untuk mengembangkan kemampuan-kemampuan Cisco ASR yang unik dan inovatif, yang bisa menguntungkan berbagai penyedia layanan dan enterprise.
Babak kualifikasi Cisco Edge Quest Tournament of Aces dimulai sejak 5 Mei 2008 dan berakhir pada 11 Juni 2008. 100 peserta dengan angka tertinggi akan masuk ke babak “tournament” yang berlangsung selama 24 jam pada tanggal 16 Juni 2008.