Open source software (OSS) makin unjuk gigi lewat peningkatan kemampuan dari waktu ke waktu. Jika Anda seorang desain grafis atau memiliki minat pada bidang ini, OSS telah menawarkan beberapa aplikasi desain, misalnya GIMP dan Inkscape. Kemampuannya setara dengan software desain lainnya, hanya saja Anda perlu sedikit waktu untuk membiasakan diri menggunakan tools, interface atau fitur-fitur lainnya. Yang jelas, kehadiran software bersumber terbuka seperti ini akan membantu Anda mempertegas tekad untuk tidak lagi menggunakan software bajakan.
Untuk mensosialisasikan OSS kepada masyarakat, Kemkominfo dan FOSS-ID bekerja sama dengan BISKOM dan Mal Artha Gading (MAG) menyelenggarakan rangkaian kompetisi pada tahun 2010, yaitu desain grafis, animasi, kompetisi game dan Open Document Format (ODF).
Khusus untuk kompetisi Desain Poster dan Brosur, FOSS-ID mengangkat tema “Promosi Free / Open Source Software (FOSS) sebagai pilihan cerdas software legal”. Pendaftaran telah dibuka mulai 15 Januari dan berakhir hingga 19 Februari tanpa dipungut biaya, dan berlaku untuk seluruh warga Indonesia. Target peserta dari lomba yang berhadiah total hingga Rp. 30 juta ini adalah kalangan masyarakat umum (termasuk mahasiswa) dan pelajar. Keikutsertaan peserta juga tidak dibatasi oleh umur. Isi poster diharapkan berupa informasi mengenai keberadaan OSS sebagai alternatif pengganti dari software illegal, sekaligus berupa ajakan kepada seluruh masyarakat Indonesia untuk menggunakan OSS dan produk-produk berbasis open source dalam aktivitas berbasis TIK.
Pemenang akan diumumkan pada 27 Februari 2010 di MAG Computer Expo 2010 yang berlangsung dari tanggal 17 – 28 Pebruari, bersamaan dengan digelarnya Workshop tentang desain grafis berbasis OSS di hall Atrium India, lantai dasar Mal Artha Gading, Jakarta Utara, mulai jam 13.00 sampai dengan jam 15.00.
Workshop ini terbuka untuk siapa saja yang ingin mengetahui lebih jauh tentang aplikasi grafis berbasis Open Source Software. Peserta tidak dipungut biaya alias GRATIS. Tunggu apa lagi? Segera daftarkan diri Anda untuk mengikuti workshopnya. Info detil hubungi Contact Center Aptel di 021-3899 7800. Bagi 50 pendaftar pertama akan mendapatkan souvenir menarik.