IPAD Mini dari Apple yang mendunia itu kini mempunyai pesaing baru. Adalah perusahaan teknologi asal China, Lenovo, yang memperkenalkan sebuah tablet berukuran 8 inci berbasis Windows 8.1. Tablet terbaru yang diperlihatkan pada ajang Consumer Electronics Show 2014 di Las Vegas, Amerika Serikat pada 7 hingga 10 Januari 2014 itu diberi nama ThinkPad 8.
ThinkPad 8 memiliki ukuran layar IPS 8,3 inci dengan resolusi 1.920 x 1.080 piksel yang mampu mereproduksi warna dengan baik. Dari sisi fisik, ThinkPad 8 tampak menyerupai Apple iPad Mini.
Ukuran ThinkPad 8 cukup ideal untuk mendukung mobilitas pengguna. Karena mengusung merek dagang ThinkPad, tablet ini pun menargetkan segmen pasar pekerja profesional.
Prosesor yang digunakan adalah Intel Atom 2,4GHz jenis quad-core. Ia juga dilengkapi dengan port micro HDMI, Micro USB 3.0, serta pena stylus.
ThinkPad 8 juga dapat ditambah aksesori pelindung layar yang diberi nama Quickshot Cover. Cover ini dapat ditempel secara magnetis di sisi kiri tablet. Jika cover ini dibuka, secara otomatis itu akan mengaktifkan layar. Selain itu, ia juga bisa dimanfaatkan untuk menopang tablet dalam posisi tegak.
Kamera belakangnya menggunakan sensor 8 megapiksel dan lampu kilat LED. Kamera depan juga tersedia. Tablet yang mendukung jaringan 3G dan 4G LTE ini tersedia dalam pilihan memori internal 32 Gb, 64 Gb, dan 128 Gb, serta dibanderol mulai US$ 399.
Pada Oktober 2013 lalu, Lenovo sudah meluncurkan tablet 8 inci pertamanya yang berbasis Windows. Produk yang diberi nama Miix 2 ini menggunakan prosesor Intel Atom 1,8 GHz jenis quad-core. Layarnya dibekali resolusi yang lebih kecil, yakni 1.280 x 800 piksel. Artinya ThinkPad 8 adalah tablet berukuran 8 inci kedua dari Lenovo. •