BISKOM, Jakarta – Jenderal TNI Dudung Abdurachman secara resmi dilantik menjadi Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) oleh Presiden RI Joko Widodo di Istana Negara, Rabu (17/11/2021). Jenderal TNI Dudung Abdurachman menggantikan Jenderal TNI Andika Perkasa yang diangkat Presiden menjadi Panglima TNI.

Jenderal Dudung Abdurachman selaku Kasad mengatakan siap menjalankan perintah Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang salah satunya adalah meningkatkan kesejahteraan prajurit.

Hal ini disampaikan Jenderal Dudung usai dilantik sebagai KSAD menggantikan Jenderal Andika Perkasa yang kini duduk sebagai Panglima TNI.

Selanjutnya ia juga mengatakan, setelah dilantik ada sejumlah pesan yang disampaikan oleh Presiden Jokowi kepada dirinya. Selain diminta membantu pelaksanaan program pemerintah, kesejahteraan prajurit TNI AD pun harus ditingkatkan dari sebelumnya.

“Kami TNI AD siap membantu pemerintah bersynergi demi kesejahteraan masyarakat dan seluruh rakyat Indonesia dan pesan berikutnya adalah bagaimana meningkatkan kesejahteraan prajurit karena prajurit yang lebih utama,” ujar Kasad 

Selain menjalankan pesan tadi, dia juga siap menjalan hal strategis lain yang sudah dirintis oleh pendahulunya yaitu Jenderal Andika Perkasa serta menjalankan visi dan misi dari Panglima TNI.

“Saya tentu akan mengimplementasikan visi dan misi Panglima TNI yang sudah disampaikan saat fit and proper test di DPR RI,” ucap Kasad baru.

“Kemudian saya Turut mengapresiasi apa yang telah dicapai oleh Jenderal Andika Perkasa pada saat menjadi KSAD. Kami akan melanjutkan tongkat estapet apa yang sudah dirintis,” tegasnya.

Baca :  Kejaksaan Agung Memeriksa 1 Orang Saksi Terkait Perkara Komoditas Timah

Sebelum mengakhiri pernyataannya, Jendral Dudung menegaskan meminta jajaran TNI AD untuk mengikuti pedoman wajib TNI. Dia juga meminta anggotanya untuk selalu hadir di tengah masyarakat dan membantu siapapun yang kesulitan.

“Saya sampaikan ke seluruh jajaran TNI AD pedomani 8 wajib TNI khususnya yang kedelapan dengan menjadi contoh dan mempelopori segala usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya,” ungkapnya.

“TNI AD harus hadir di mana pun adanya kesulitan yang diderita oleh masyarakat tandasnya,”

Dudung memastikan mengenai posisi Pangkostrad akan dilaporkan kepada Panglima TNI, selanjutnya disampaikan kepada Presiden Jokowi. “Nanti akan kami laporkan kepada Panglima TNI dan nanti akan dilaporkan kepada Bapak Presiden,” jelas dia.

Sebagai informasi, Mayjen TNI Maruli Simanjuntak saat ini menjabat Pangdam IX/Udayana. Sebelumnya ia menjabat Komandan Paspampres (Danpaspampres). Maruli merupakan menantu Menko Kemaritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan

Mayjen TNI Maruli Simanjuntak diisukan bakal menjadi Panglima Kostrad (Pangkostrad), menggantikan Jenderal TNI Dudung Abdurachman yang kini resmi menyandang sebagai kasad.

Saat ditanya mengenai peluang Mayjen TNI Maruli Simanjuntak sebagai penggantinya di posisi Pangkostrad, Dudung mengaku belum mengetahuinya.

“Belum tahu sampai sekarang,” ujarnya Dudung saat ditanyai Awak media usai pelantikan di Kompleks kepersidenan.

Sekilas Perjalanan Karir Jenderal TNI Dudung Abdurachman.

Lahir di Bandung, Jawa Barat pada 19 November 1965, merupakan lulusan Akademi Militer tahun 1988. Sebelum dilantik sebagai Kasad,  Jenderal TNI Dudung Abdurachman menduduki jabatan sebagai Pangkostrad dan sebelumnya menjabat Pangdam Jaya/Jayakarta. 

Baca :  Lintasarta Gelar Virtual Cloudeka Conference 2021

Mengawali karir militernya sebagai Komandan Peleton Yonif 744/Satya Yudha Bakti, Kasi -2/Ops  Yonif 741/Satya Bhakti Wirottama, Komandan Kompi Yonif 741/Satya Bhakti Wirottama, Wadanyonif 410/Alugoro, Wadanyonif 401/Banteng Raider serta  Danyonif 143/Tri Wira Eka Jaya.

Jabatan teritorial yang pernah diembannya sebagai Kasdim 0733/BS Kodam IV/Diponegoro, Dandim 0406/Musi Rawas dan Dandim 0418/Palembang. Tidak hanya di lingkungan satuan tempur dan satuan teritorial, Jenderal TNI Dudung Abdurachman juga pernah bertugas di lingkungan Lembaga Pendidikan di Pusdikkif Pussesnif Kodiklatad, Danrindam II/Sriwijaya, Wagub Akademi Militer hingga Gubernur Akademi Militer.

Jenderal Bintang Empat lulusan Lemhannas tahun 2014 ini, pernah menduduki jabatan staf di lingkungan TNI Angkatan Darat antara lain Aspers Kasdam VII/Wirabuana, hingga Waaster Kasad serta pernah menduduki jabatan Dandenma Mabes TNI. 

Sejumlah tugas  operasi dan beberapa penugasan yang pernah dilalui oleh Jenderal TNI Dudung Abdurachman selama berkarier di lingkungan TNI AD, antara lain Operasi Seroja, Operasi Perdamaian PBB, Pengamana Wilayah Maluku Utara dan Operasi Terpadu di Aceh.

Sebagai Perwira Tinggi TNI AD, berbagai jabatan dan penugasan di lingkungan TNI telah dilaluinya, khususnya TNI Angkatan Darat, baik di Satuan Tempur, Satuan Teritorial, Lembaga Pendidikan maupun Staf telah diembannya, sehingga sudah cukup matang dan lengkap untuk menunjang tugas barunya sebagai Kepala Staf Angkatan Darat. 

Jenderal TNI Dudung Abdurachman beristrikan Ny. Rahma Setyaningsih dan dikaruniai tiga orang anak yaitu drg. Nadine Aqmarina Setyaningsih, dr. Nina Bonita Hasanah dan Mohammad Akbar Abdurachman. (Barley)

Artikel Terkait:

Baca :  Diperlukan Teknologi Deteksi Bencana untuk KEK

Jenderal TNI Andika Perkasa Resmi Menjabat Panglima TNI

Surpres Jokowi Berisi Calon Panglima TNI Atas Nama Jenderal TNI Andika Perkasa

Ny. Hetty Andika Perkasa Serahkan Bantuan Sembako Kepada Warga Kurang Mampu

Jenderal Andika Perkasa Observasi Meninjau Latma Garuda Shield Ke-15 Amborawang

KASAD Didampingi Ibu Hetty Andika Perkasa Mengunjungi RS Tingkat II Wolter…

Upaya KASAD Jenderal TNI Andika Perkasa optimalisasi Anggaran…

Kasad Pimpin Sertijab Asisten Logistik Kasad

TNI AD Terima Hibah Ambulance Dan Alat Kesehatan Dari BRI dan…

Kasad Pimpin Sertijab Empat Pejabat TNI AD dan Laporan Korps Kenaikan…

Latma Garuda Shield Ke 15 Final Stop Of The Day! Diharapkan…

Sport and Culture Day Jelang Puncak Akhir Kegiatan Rangkaian Latma Garuda…

KASAD Bertolak Ke Balikpapan Kungker Kunjungi RS Di Dampingi Ketum Persit

Kasad Meninjau Latma Garuda Shield Ke-15 di Makalisung

Kasad dan Commanding General USARPAC Sebagai Irup Pada Pembukaan Latma Garuda…

Kasad dan Komandan USARPAC Sematkan Wing Terjun Garuda Airborne

Kasad Pimpin Sertijab Pangkostrad dan 5 Pejabat Teras TNI AD

Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Dudung Abdurachman Menduduki Jabatan Pangkostrad

Pangdam Jaya Hadiri Vicon Bersama Kasad Tentang Vaksinasi Purnawirawan, Istri, Warakawuri…

TNI AD Punya ‘Smart’ Instalasi Tahanan Militer Pomdam Jaya Berbasis ICT